Biaya Perbaikan Sewa Gaun Pesta di Fi Fashion Designer

Dear Customer YTH,

Kami percaya anda akan memperlakukan Gaun Sewa milik kami dengan baik. Akan tetapi kami juga mengerti bahwasanya musibah / ketidaksengajaan dapat menimpa Gaun kami yang sedang anda pakai, sehingga menimbulkan kerugian materi di pihak kami.

Oleh karena itu kami mohon pengertiannya jika kerugian ini akan kami bebankan kepada anda jika gaun kami saat dikembalikan mengalami hal berikut:

A. Noda yang susah dibersihkan atau membutuhkan bahan kimia pembersih khusus. Luas noda total >1cm2 = biaya perbaikan start dari IDR 500.000.

  • Noda Makanan Berminyak / Lemak Makanan
  • Noda Wine
  • Noda peralatan Kosmetik
  • Noda lain yang tidak diketahui jenisnya dan belum tercantum di daftar ini, tetapi diketahui susah dibersihkan.

B. Noda Permanen (tidak bisa dibersihkan). Biaya perbaikan lihat poin C di bawah.

  • Segala jenis Minyak / Oli / Gemuk / Bensin / Bahan Bakar
  • Segala jenis Tinta / Zat Pewarna / Cat
  • Segala jenis Lem / Perekat lainnya
  • Noda lain yang tidak diketahui jenisnya dan belum tercantum di daftar ini, tetapi tidak bisa dibersihkan sama sekali.

C. Noda Permanen / Robek / Benang Ketarik / Terbakar / Terpotong / Hilang / Lepas / tindakan lainnya yang mengakibatkan bahan gaun rusak permanen dan harus diganti. Kerusakan di beberapa area gaun maka biaya perbaikan diakumulasi.

  • Sifon: biaya perbaikan start dari IDR 700.000
  • Brokat / Tile: biaya perbaikan start dari IDR 500.000
  • Resleting: IDR 300.000
  • Payetan: biaya perbaikan start dari IDR 500.000
  • Kain Luar Gaun: biaya perbaikan satu sisi IDR 1.000.000, depan dan belakang IDR 1.500.000.

D. Gaun Rusak Total / tidak layak dipakai lagi maka biaya pengganti adalah 3x harga sewa gaun.

Ketentuan

A. Hanya Fi Fashion Designer yang dapat menilai kerusakan dan menentukan biaya perbaikan gaun milik kami.

B. Biaya Perbaikan gaun tidak bisa dinegosiasi.

C. Ketentuan biaya perbaikan gaun ini adalah pelengkap dan bagian dari Syarat & Ketentuan Sewa Gaun Pesta di Fi Fashion Designer.

D. Customer menyetujui Syarat & Ketentuan ini saat menyewa gaun di butik kami.

E. Biaya dapat diperbaharui sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan.

“Terima Kasih sudah Menjaga dan Mengembalikan Gaun kami dalam kondisi Baik.”

Pengelola Butik

Share the Post:

Related Posts